Bagi orang tua yang pertama kali liburan menggunakan pesawat, harus tahu aturan dan harga tiket pesawat untuk bayi. Pasalnya, masing-masing maskapai penerbangan punya aturan tersendiri bagi penumpang di bawah umur.
Sebagaimana diketahui, aturan penerbangan pun mengalami penyesuaian selama masa new normal. Ada beberapa persyaratan tambahan yang harus dipatuhi calon penumpang pesawat baik itu dewasa, anak-anak, maupun bayi.
Semua penumpang wajib mengikuti protokol kesehatan mulai dari persiapan sebelum penerbangan, selama penerbangan, dan begitu juga setelah penerbangan.
Kategori Penumpang Bayi
Agar lebih jelas, aturan penumpang usia di bawah umur adalah penumpang yang berusia di bawah 2 tahun. Aturan maskapai penerbangan berbeda dengan aturan kereta api.
Untuk penumpang bayi di bawah 2 tahun yang hendak naik kereta api, tidak dikenakan biaya sama sekali alias gratis tetapi menggunakan kursi yang ada. Artinya bayi tersebut tidak disediakan kursi tambahan dan boleh dipangku di kursi bersama dengan orang tuanya sendiri.
Sedangkan aturan untuk penumpang bayi di bawah 2 tahun saat melakukan penerbangan dengan menggunakan pesawat terbang, diatur berdasarkan masing-masing maskapai penerbangannya.
Aturan dan Harga Tiket Pesawat untuk Bayi dari Berbagai Maskapai Penerbangan
Aturan tentang penetapan tarif atau harga tiket pesawat berbeda-beda antara maskapai satu dengan yang lainnya. Namun, pada dasarnya menurut aturan internasional ada kesepakatan umum tentang usia penumpang bayi yakni anak-anak yang berusia 2 tahun atau 24 bulan ke bawah.
Nah, berikut ini adalah ulasan aturan dan harga tiket masing-masing maskapai penerbangan di Indonesia bagi penumpang bayi yang hendak terbang.
kalau anak usia 2 th 8 bulan apakah bayarnya tetap full?
Apakah bayi harus pcr kalau orang tua sudah vaksin ke tiga
bayi tidak wajib pcr asal ortu sudah dapat booster
Mau tanya, saat ini adakah syarat khusus anak usia 1,5 tahun kalau mau naik pesawat, apakah cukup syarat” orang tua y yang dilengkapi, atau gmna, trmksh
selama ppkm blm ada izin menggunakan pesawat untuk anak usia di bawah 12 tahun. mungkin dikecualikan untuk kondisi darurat.
Slmt siang mf saya mau nnya klo penerbangan anak usia genap 2tahun apakah sudah trmasuk 1 tiket?? Trmksh
dihitung tiket bayi, bukan tiket dewasa klo naik pesawat
Jika belum masuk kartu keluarga apakah anak umur 2 tahun bisa melakukan penerbangan?
Atau ada syarat khusus?
bawa akte lahir aja fotokopinya sementara, klo bisa urus aja dl kknya. sebentar kok di dukcapil. gak sampe satu hari. bisa minta urusin ke RT atau RW mereka kadang ada yang ngurusin. tp baiknya urus sendiri aja klo mau cepet dan gratis.
Kalau anak usia 5 tahun berapa harga tiketnya