Membangun Pariwisata Maritim Dari Lombok Sumbawa

Foto: Generasi Desa Sade Yang akan mengembangkan Pariwisata LombokSumbawa/lucianancy.com

Setidaknya sekali seumur hidup, saya ingin sekali berkunjung ke Lombok. Perkenalan dengan Lombok, sudah dimulai sejak SMA sekitar tahun 2000. Salah seorang teman saya yang berasal dari Lombok, sebut saja Rijal, banyak sekali bercerita tentang kampung halamannya di Lombok.

Ibarat sebuah pulau, Lombok itu perpaduan antara keindahan pulau dewata Bali dan Kota Pelajar Yogyakarta. Selain karena keindahan alamnya yang masih alami dan konon lebih bagus dibandingkan dengan Bali, juga yang paling cocok buat para backpaker adalah biaya hidup yang hampir mirip dengan di Yogyakarta. Makanan di Lombok Sumbawa selain murah juga lebih terjamin kehalalannya karena sebagian besar penduduknya yang berasal dari Suku Sasak menganut ajaran Islam.

Maka, tak heran jika Rijal tak pernah tertarik ketika kami membicarakan tentang pulau dewata. Bisa jadi karena kampung halamannya lebih indah sehingga tak sedikitpun terpancar cahaya dari matanya ketika kami memperbincangkan pulau Bali. Baginya, keindahan alam di Lombok merupakan sebagian kecil surga yang berada di Indonesia.

Lombok tak pernah lekang dengan pulau Bali. Selain karena bersebelahan yang hanya dipisahkan oleh sebuah selat, juga kemiripan alam. Bahkan di Lombok pun memiliki salah satu tempat wisata pantai bernama pantai Kuta, Lombok.

Read more