Unggahan menu tulisan tangan menu di kelas bisnis Garuda Indonesia oleh Rius Vernandes, seorang Yotuber, akhirnya menjadi perbincangan dan berujung larangan foto di kabin Garuda Indonesia.
Garuda Indonesia mungkin gusar juga karena menu tulisan tangan tersebut tidak lazim disajikan di kelas bisnis. Bikin malu! Kelas bisnis gitu lho. Masa sih kelas bisnis Garuda Indonesia kasih menu tulisan tangan? Jelas-jelas itu sebuah penghinaan, ibarat baju kurang bahan padahal orang kaya. Kira-kira gitu ya penggambarannya.
Agaknya, gara-gara unggahan menu tulisan tangan tersebut muncul aturan atau tepatnya selebaran agar tidak melakukan foto di kabin Garuda Indonesia (terutama kelas bisnis).
Buat sobat misqueen, foto tiket Garuda Indonesia aja itu udah kebanggaan tersendiri. Lah, ini malah ada aturan aneh berupa larangan foto di kabin Garuda Indonesia.
Untungnya Garuda Indonesia buru-buru mengklarifikasi bahwa larangan tersebut tidak berlaku. Pada intinya foto-foto di kabin pesawat Garuda Indonesia tidak dilarang alias diperbolehkan selama tidak mengganggu kenyamanan keselamatan penerbangan dan privasi penumpang lainnya.
Unggahan Rius Vernandes pun sudah ditanggapi oleh Garuda Indonesia. Katanya menu tersebut merupakan selebaran terbatas dan atas inisiatif pramugari. Waduh, kena deh tuh pramugari disemprot manajemen.
IMHO, apa yang dilakukan Rius Vernandes sebetulnya gak aneh dan gak ada yang salah sebagai seorang reviewer. Rius berusaha untuk mengulas pengalaman yang tak biasa. Apalagi Rius bukan orang kemarin sore yang naik Garuda Indonesia, gak kayak kita sobat misqueen.
Tapi, yang menjadi masalah menurut pemberitaan detik.com bahwa Rius Vernandes adalah salah satu KOL maskapai lain. Sehingga ada presepsi atau anggapan dari sebagian orang bahwa Rius sedang menjelek-jelekkan Garuda Indonesia.
Klarifikasi Rius Vernandes bisa tonton di video ini ya gaes.
Sepertinya Garuda Indonesia memang perlu belajar bagaimana menanggapi respon negatif di sosial media. Padahal bisa jadi turning point yang menguntungkan. Misalnya dengan memberikan diskon netizen yang bisa memberikan meme tentang menu kelas bisnis sampai dengan ide-ide kreatif, bukan malah bersikap reaktif sampai-sampai ada edaran larangan foto.
Update:
Garuda Indonesia ternyata melaporkan Youtuber Rius Vernandes ke Polisi terkait dengan unggahan menu tulisan tangan dengan dugaan melanggar UU ITE. Hingga berita tersebut tulis Kompas.com belum ada tanggapan resmi dari Garuda Indonesia. Kita tunggu saja ya gaes akan seperti apa kelanjutan kasus ini.
19 Juli 2019
Polemik antara Youtber Rius dan Serikat Pekerja Garuda Indonesia akhirnya berakhir dengan damai. Serikat Pekerja Garuda Indonesia mencabut laporannya. Selain itu Rius juga diberikan tiket First Class Garuda Indonesia agar bisa diulas.
Padahal poto2 di pesawat itu hobiku !! Sambil promote juga Kan.
haha iya nih kang, bakal jadi backfire buat GA