Cara bikin surat kuasa untuk bayar pajak motor

Cara bikin surat kuasa untuk bayar pajak motor sebenarnya hanya dibutuhkan buat kamu yang berada di luar kota, luar negeri, atau memang sedang berhalangan untuk mengurus langsung pengurusan pajak motor.

Perlu diketahui bahwa ada dua jenis pajak motor, yaitu; pajak motor tahunan dan pajak motor lima tahunan. Untuk pajak motor tahunan kini bisa dilakukan secara online. Sedangkan untuk pajak motor lima tahunan belum bisa dilakukan secara online karena harus menghadirkan motor untuk cek fisik.

Advertisement

Lalu kapan harus menyerahkan surat kuasa? Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, surat kuasa diperlukan saat pemilik motor tidak bisa mengurus secara langsung. Surat kuasa biasanya diperlukan saat pengurusan pajak motor diwaliklan oleh saudara atau keluarga.

Jika mengurus pajak motor melalui biro jasa, tidak diperlukan surat kuasa. Namun, harganya tentu saja lebih mahal dibandingkan jika diwakilkan oleh keluarga atau saudara.

Syarat membuat surat kuasa saat bayar pajak motor

  • Surat kuasa 
  • Materai Rp10.000
  • Fotokopi KTP pemberi kuasa
  • Fotokopi KTP penerima kuasa
Advertisement

Cara membuat surat kuasa untuk pembayaran pajak motor

  1. Buat draf surat kuasa yang menyebutkan identitas pemberi kuasa (nama, nomor KTP, alamat) dan identitas penerima kuasa.
  2. Sebutkan fungsi dan tujuan surat kuasa tersebut untuk pengurusan pajak motor, sebutkan identitas motor sesuai dengan yang ada di STNK atau BKB seperti nomor polisi, nomor mesin, nomor rangka, dan alamat domisili motor dan pemilik.
  3. Tandatangan dari kedua belah pihak, yaitu pemberi dan penerima kuasa.
  4. Materai cukup satu saja, tanda tangan di atas materai hanya tanda tangan pemberi kuasa saja.
  5. Pastikan bahwa tanggal surat kuasa juga dicantumkan.
  6. Surat kuasa asli harus dibawa pada saat pengurusan pajak motor baik pajak tahunan maupun pajak lima tahunan.

Itulah panduan dalam membuat surat kuasa untuk pembayaran pajak motor. Contoh-contoh draft pembuatan surat kuasa pembayaran pajak motor bisa dilihat sebagai berikut ini;

Contoh surat kuasa pembayaran pajak motor
Advertisement

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.